Muslimah

Dari GMT Muslimah Wahdah, Para Peserta di Yogyakarta Dapatkan Tips Memperkuat Pernikahan

Dari GMT Muslimah Wahdah, Para Peserta di Yogyakarta Dapatkan Tips Memperkuat Pernikahan

YOGYAKARTA, wahdah.or.id - Muslimah Wahdah Daerah (MWD) Kota Yogyakarta kembali mengadakan kegiatan Gema Majelis Taklim, (Ahad, 06/10/2024) yang serentak dilaksanakan oleh 37 wilayah di seluruh Indonesia. Kegiatan ini dikemas dengan tema “Merawat Komitmen Pernikahan, Meniti Jalan Menuju Surga”. 

Acara yang berlangsung di Teras Dakwah, Yogyakarta, dimeriahkan dengan stand-stand UMKM muslimah. 

Hadir sebagai pemateri, Ustadzah Lulu Choriroh, S.Ag., mengawali materi dengan data kasus perceraian yang terus meningkat dari 3 tahun terakhir di DI Yogyakarta. Menariknya, dari kasus-kasus perceraian yang terjadi di seluruh kabupaten DI Yogyakarta, pihak istrilah yang dominan menjadi penggugat. 

Di akhir materi, beliau menyampaikan, “Tidak ada pernikahan yang penuh masalah. Namun, yang ada dan dijadikan kunci dalam pernikahan adalah menambah ilmu, memperkuat iman, dan komitmen di atas syari’at-Nya. Maka dari itu, saling menguatkan antar pasangan menjadi faktor untuk memperkokoh pernikahan.”

Usai penyampaian materi dan tanya jawab, salah satu peserta menyampaikan kesan terkait acara ini. 

“Kegiatan ini sangat mendukung, karena banyaknya kasus perceraian, manusia yang tinggi egonya, dan ilmu yang dangkal. Saya pun merasa semakin banyak belajar, semakin banyak kurangnya. Saya melihat panitia begitu kompak dan berharap akan ada terus kegiatan-kegiatan seperti ini,” ujar Ummu Hanif.

Kegiatan ini semakin menarik dengan banyaknya para peserta yang mendaftar Belajar Islam Intensif (BII) mencapai 10 orang ketika sosialisasi BII berlangsung. Selain itu acara disempurnakan dengan ramah tamah antara panitia, peserta, dan pendiri stand.

Share Postingan :
Sebelumnya :
Selanjutnya :
Dengarkan Streaming Online

 Radio Wahdah

Dakwah - Pendidikan - Sosial - Kesehatan

Ormas Islam Bermanhaj Ahlussunnah Wal Jamaah

Profil


DPD Wahdah Islamiyah Jogja

Jatimulyo
Tr1/400, RT.11/RW.3, Kricak
Kec.Tegalrejo, Kota Yogyakarta,
Daerah Istimewa Yogyakarta
Email : dpdjogja@wahdah.or.id